Tuesday, 3 November 2015

Manchester City 2-1 Norwich City

Laporan Pertandingan: Manchester City 2-1 Norwich City

 Laporan Pertandingan: Manchester City 2-1 Norwich City     

Manchester City kokoh di puncak klasemen - bersama Arsenal - setelah susah payah menaklukkan Norwich City di Etihad Stadium, Sabtu (31/10).
Skuat Manuel Pellegrini mengalami kesulitan menembus lini belakang lawan sepanjang babak pertama berkat penampilan disiplin pemain belakang Norwich. Tapi di babak kedua, laju The Citizens tak terbendung.
Penalti Yaya Toure memberikan tiga angka untuk Manchester biru, meski Cameron Jerome sempat menyamakan kedudukan setelah gol Nicolas Otamendi. Sama-sama mengantungi 25 poin, The Citizens berada di pucuk klasemen berkat keunggulan selisih gol dari Arsenal.
Babak pertama 
City dan Norwich kurang berani melancarkan serangan di menit-menit awal pertandingan. Peluang pertama pun baru diciptakan di menit ke-13, dengan Jarvis memberikan crossing yang dapat dijangkau Bassong, tapi Norwich belum dapat menjebol gawang City karena sundulannya tidak tepat sasaran.
The Citizens baru menebar ancaman nyata memasuki pertengahan babak pertama. Kerja sama Otamendi dan Iheanacho sukses membuat lini belakang keteteran, sebelum pemain asal Nigeria memberikan umpan kepada Bony yang sukses melewati Bassong. Sayang, tendangannya masih melebar sehingga belum tercipta gol.
Armada Manuel Pellegrini menguasai pertandingan, namun mereka tampak kesulitan menembus rapatnya lini belakang tim tamu. Sebuah peluang kembali sia-sia saat Toure memanjakan Kevin De Bruyne dengan umpan matang.
Tak ada gol tercipta sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.
Babak kedua 
Di luar dugaan, Norwich justru bermain menyerang di awal babak kedua, mereka bahkan nyaris mencetak gol andai Otamendi tak melakukan penyelamatan krusial untuk menggagalkan potensi gol tim tamu.
Melihat timnya diserang, Pellegrini melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Raheem Sterling. Masuknya mantan pemain Liverpool memberi warna pada permainan The Citizens dengan mereka mulai menekan pertahanan lawan.
Setelah beberapa kali melakukan percobaan, gol yang dinantikan suporter tuan rumah akhirnya tercipta di menit 67. Otamendi berhasil melepaskan diri dari kawalan Bennett di kotak penalti dan melepaskan sundulan yang tak mampu dijangkau Ruddy setelah menerima umpan sepak pojok De Bruyne.
City hampir menggandakan skor di menit 79, tapi sepakan Bony dapat diblok O’Neill.
Norwich akhirnya menyeimbangkan kedudukan. Hart gagal mengantisipasi umpan silang Brady sehingga Cameron Jerome dengan mudah menjebol gawangnya di menit 83.
Lima menit kemudian, tim tamu harus kehilangan pemain setelah Russell Martin diganjar kartu merah akibat melakukan pelanggaran terhadap Sterling. Tak berhenti sampai di situ, wasit juga menghadiahi City tendangan penalti.
Yaya Toure yang menjadi eksekutor tanpa kesalahan menceploskan bola ke gawang untuk membawa City kembali unggul 2-1.
The Citizens seharusnya bias menutup laga dengan gol lain, tapi sepakan Aleksandar Kolarov dari titik putih masih dapat digagalkan Ruddy. Tuan rumah memperoleh penalti kedua menyusul pelanggaran Brady yang menjatuhkan Sterling di area terlarang.
Meski demikian, City berhak mengantungi tiga angka berkat kemenangan 2-1 di Etihad.
Susunan Pemain
Manchester City: Hart; Sagna, Kompany (c), Otamendi, Kolarov; Navas, Toure, Fernandinho, De Bruyne; Iheanacho, Bony
Cadangan: Caballero, Mangala, Fernando, Sterling, Demichelis, Roberts, Garcia
Norwich City: Rudd, Whittaker, Grabban, Hoolahan, Dorrans, Redmond, O'Neil
Cadangan: Ruddy; Martin (c), Bennett, Bassong, Olsson; Tettey, Mulumbu; Jarvis, Howson, Brady; Jerome.

No comments:

Post a Comment

Soccer Ball 4